Tuesday, 19 November 2013
PENGIRIMAN MIRAS (ARAK JOWO) MELALUI BIS MIRA TERANGKAP
NEWS HUMAS POLRES MADIUN……. SELASA TANGGAL 19 NOPEMBER 2013 PUKUL 10.00 WIB KAPOLSEK MEJAYAN ( AKP EKO BASUKI ) MELAKUKAN PERS RELEASE KASUS MINUMAN BERALKOHOL GOLONGAN B ATAU C ( JENIS ARAK JOWO ) YANG DIANGKUT DI DALAM BAGASI BUS ANTAR PROVINSI ( MIRA ) BERJUMLAH 45 BOTOL BEKAS MINUMAN MINERAL 1,5 LITER DENGAN TOTAL 67,5 LITER DAN DIKEMAS DI DALAM KARDUS. KRONOLOGIS KEJADIAN TERSEBUT BERAWAL PADA HARI SENIN TANGGAL 18 NOPEMBER 2013 PUKUL 12.30 WIB, IPTU MUSLICH BAWANI BESERTA UNIT RESKRIM POLSEK MEJAYAN MENDAPAT INFORMASI DARI MASYARAKAT BAHWA DI DALAM BUS MIRA NOPOL S-7208-US JURUSAN JOGJA – SURABAYA TERDAPAT MINUMAN KERAS JENIS ARJO YANG DITARUH DI DALAM BOTOL BEKAS MINUMAN MINERAL YANG DIBUNGKUS KARDUS SETELAH MENGETAHUI BUS MIRA YANG DIJURIGAI TERSEBUT MELINTAS DI DALAM TERMINAL CARUBAN PETUGAS LANGSUNG MELAKUKAN PENGGELEDAHAN TERNYATA INFORMASI TERSEBUT BENAR, PETUGAS MENDAPATI 45 BOTOL BEKAS MINUMAN MINERAL YANG BERISI 67,5 LITER MINUMAN BERAKHOHOL GOL. B ATAU C DAN BARANG BUKTI DIBAWA DAN DI AMANKAN KE POLSEK MEJAYAN BESERTA TERLAPOR AN. KADI, LAMONGAN 08-07-1979, LAKI-LAKI, SWASTA, ISLAM, ALAMAT : JL. BANJAR MELATI GG. PINGGIR NO.184, RT.05, RW.03 KEL. JERUK KEC. LAKARSANTRI SURABAYA.